Kontak kami: 0811 2255 110

Destinasi Wisata di Pantai Sawarna

Lalu apa saja Destinasi Wisata andalan yang ada di pantai Sawarna ini?
Berikut ini penjelasan detail semua Destinasi Wisata yang dapat membuat liburan Anda dan juga keluarga Anda akan bertambah seru dan menyenangkan.

Pantai Tanjung Layar

Nama pantai ini berasal dari gambaran dua buah batu karang raksasa yang berbentuk seperti layar kapal yang terkembang. Pantai Tanjung Layar adalah Icon dari pantai Sawarna, belum ke sawarna klo belum mengunjungi Pantai Tanjung Layar.

Pantai Ciantir / Pantai Pasir Putih

Ciantir sendiri merupakan Pantai dengan hamparan pasir putih yang luas. Disini juga bisa menikmati keindahan Sunset. Berjarak hanya 300m dari Villa Mutiara Sawarna, anda tinggal berjalan kaki menuju pantai Ciantir ini.

Pantai Legon Pari

Legon Pari merupakan asal kata dari Ngelagon atau menjorok ke darat atau teluk dalam bahasa Sunda. Sedangkan pari merupakan jenis ikan yang dahulu banyak sekali di temukan di pantai ini. Hingga pada akhirnya pantai ini diberi nama Pantai Legon Pari.

Pasir di pantai ini memiliki karakteristik yang lembut dan halus. Kondisi Pasir putih dan bersih juga lembut membuat pengunjung ingin segera melepaskan alas kaki dan berlarian di area pantai. Ombak di Pantai Legon Pari termasuk dalam kategori keras dan besar namun masih relatif aman untuk dinikmati.

Karang Bokor

Karang Bokor adalah sebuah karang besar di tengah laut yang menjadi ikon.
Karang tersebut saat pasang tiinggi akan dihempas oleh gelombang laut, sehingga menghasilkan suara yang menggelegar, inilah tempat yang pas jika kami mau melihat betapa dashsyatnya ombak pantai selatan.

Karang Taraje

Di sini hampir semua sisi pantainya dipenuhi batu karang berbagai ukuran. Karang dibagian kiri pantai menyerupai teras yang luas dan sedikit berundak-undak menyerupai tangga. Hempasan ombak yang menghantam karang dan kembali turun sehingga menyerupai air terjun mini inilah yang menjadi daya tarik Karang Taraje ini.

Pulo Manuk

Pulo Manuk (Pulau Burung), di pulau ini banyak disinggahi berbagai jenis kawanan burung, sehingga diberi nama pulo manuk. Di sini Anda dapat menjumpai banyak kawanan monyet dan lutung. Anda juga bisa melihat berbagai macam burung yang sedang mencari makan di hamparan karang yang luas.

Puncak Bukti Cariang

Dari atas puncak bukit Cariang ini anda bisa melihat pemandangan Landscape pantai Sawarna yang indah.

Goa Lalay

Goa Lalay (dalam bahasa sunda artinya Kelelawar). Di dalam Goa Lalay ini terdapat bebatuan stalaktit dan stalakmit yang menghiasi langit langit dan seisi Goa. Bebatuan ini berasal dari tetesan-tetesan dari atas Goa dan terus menerus membentuk bantuan stalaktit yang indah di dalam Goa. Goa Lalay ini memiliki kedalaman lebih dari 1 KM. Di Goa ini semua dasarnya terendam air setinggi betis orang dewasa.

Goa Langir

Goa ini memiliki lebar 3m dan tinggi 10m. Di dalam Goa ini terbentuk bebatuan stalagtit dan stalagmit yang unik, Kedalaman gua ini memembus hingga kiloan meter. Mulut Goa ini tepat berada di bibir pantai, jadi ketika laut pasang, datang air laut bisa sampai ke bibir Goa, dan kadang bisa masuk kedalam Goa.

Rute jalan ke lokasi Villa Mutiara Sawarna

Rute dari kota Jakarta ke Villa Mutiara Sawarna

Terkadang Anda sebagai wisatawan enggan mendatangi suatu tempat wisata lantaran akses menuju tempat tersebut yang susah. Namun Anda tidak perlu khawatir untuk akses menuju pantai Sawarna, karena sangat mudah dan lancar sehingga meminimalisir kendala dalam perjalanan. Selain itu rute untuk menuju ke pantai luas nan eksotis ini terbilang mudah dan banyak alternatifnya.

Jalur Barat
Ada beberapa jalur yang bisa Anda gunakan untuk pergi berwisata ke pantai Sawarna. Jalur yang pertama adalah jalur barat. Di Jalur ini perjalanan dimulai dari Jakarta menuju ke Serang. Lalu dilanjutkan ke Pandeglang menuju ke Saketi, Malingping , lalu desa Bayah, hingga tibalah di Sawarna. Atau lewat rute Rangkasbitung ke Gunung Kencana kemudian ikuti jalur ke Malingping menuju ke Bayah lalu Sawarna.

Jalur Timur
Anda juga bisa lewat jalur timur. Jika melalui jalur timur, perjalanan dimuai dari Jakarta untuk kemudian lanjut ke Ciawi (Bogor) lalu melewati Cibadak. Dari Cibadak menuju ke Pelabuhan Ratu lalu ke Cisolok hingga tibalah Anda di Sawarna. Atau bisa juga dari Bogor Anda ke Cikidang lalu rutenya sama dengan rute sebelumnya, melewati pelabuhan ratu terlebih dahulu lalu Anda akan segera tiba di pantai Sawarna.

Silahkan Anda bisa check di Google Maps untuk lebih detailnya.

Rute dari kota Bandung ke Villa Mutiara Sawarna

Peta Rute dari Kota Bandung ke Villa Mutiara Sawarna

Selain rute-rute di atas, jika Anda ingin memulai perjalanan dari kota Bandung, Anda bisa melewati jalur menuju Cianjur. Dari Cianjur kemudian lanjutkan perjalanan menuju ke Sukabumi. Setelah itu Anda menuju ke Cibadak lalu menuju ke Pelabuhan Ratu dan Cisolok. Dari situ Anda akan segera sampai di pantai Sawarna dengan mengikuti jalur yang diarahkan penunjuk jalan.

Silahkan Anda bisa check di Google Maps untuk lebih detailnya.

Silahkan share

Web designed by himmywebdesign.com